RASIONAL.CO.ID, Jakarta – Ricky Kambuaya menjadi trending topics di Twitter. Dia menjadi man of the match dalam event Thailand vs Indonesia di Piala AFF 2020 di Singapura.
“A valiant effort from start to finish! (Usaha yang luar biasa dari awal hingga akhir),” tulis postingan akun Twitter @affsuzukicup dengan mengunggah foto Ricky Kambuaya memegang ponsel Oppo Seri A, pada Sabtu (1/1/2022).
Baca Juga: Postingan Egy hingga Shin Tae Yong usai Final Piala AFF
Postingan tersebut, AFF juga menyebut Ricky Kambuaya sebagai man of the match pada laga di leg 2 tersebut. Unggahan tersebut disukai 1.800-an orang hingga Ahad (2/1/2022) pagi.

Banyak netizen yang mengomentari positif postingan tersebut. Mulai dari mengucapkan selamat kepada Ricky Kambuaya hingga menjadi fans baru pemuda asli Papua tersebut.
“The best man ever, ricky (Ricky Kambuaya) kamu berhasil buat bapak saya ngefans berat sama kamu dari laga lawan sgp kemarin,” tulis seorang netizen mengomentari postingan AFF Suzuki Cup.
Permainan menarik yang ditampilkan Ricky Kambuaya pada laga pertandingan tersebut yakni ketika mencetak gol di gawang Thailand lewat tandangan di luar kotak pinalti.
Meski sempat diantisipasi oleh kiper Thailand, namun bola yang ditendang Ricky Kambuaya tampaknya sangat licin hingga akhirnya terlepas dan masuk ke sudut kiri gawang.
Ricky Kambuaya mencetak gol pertama untuk Indonesia dari dua leg pertandingan Piala AFF 2020 di gawang Thailand. Permainan squad timnas seketika berubah dan menekan habis lawannya.
Discussion about this post