RASIONAL.CO.ID, Jakarta – Helikopter yang ditumpangi Menteri Madagaskar Serge Gelle jatuh ke laut di lepas pantai timur laut Afrika pada Selasa (21/12/2021).
Serge Gelle berhasil ditemukan oleh penjaga pantai dan langsung diberikan pertolongan. Menteri Madagaskar tersebut tidak sendirian, insiden juga dialami oleh dua penumpang lainnya.
Dalam video viral yang beredar di media sosial, Gelle yang sudah mengijka usia 57 tahun terlihat hanya bisa terbaring di kursi geladak serta masih dalam seragam kamuflase.
Berikut 4 fakta terjatuhnya helikopter yang ditumpangi Menteri Madagaskar:
1. Berenang 12 Jam
Menteri kepolisian Madagaskar Serge Gelle harus berenang selama 12 jam demi mencapai pesisir Kota Mahombo usai helicopter yang dia tumpangi jatu ke laut. Gelle juga diketahui memliki stamina yang tinggi sehingga mampu bertahan di lautan berjam-jam lamanya.
2. Sedang Bertugas dalam Pencarian
Serge Gelle menjadi bagian dari tim pencari korban tenggelamnya kapal kargo ilegal yang membawa 130 penumpang tenggelam di laut Madagaskar. Menteri tersebut melakukan pencarian dengan menaiki helikopter Bersama puluhan rekan lainnya.
3. Menewaskan Puluhan Orang
Insiden ini dilaporkan setidaknya menewaskan 39 orang. Dilaporkan hingga Kamis (23/12/2021) proses pencarian korban hilang masih terus dilakukan oleh petugas penyelamat, Gelle dan satu rekan lainnya menjadi 2 orang yang selamat dari insiden maut tersebut.
4. Melompat ke Laut
Gelle dan satu rekan tugasnya selamat dalam insiden maut yang menewaskan setidaknya 39 orang. Dikatakan mereka berdua berhasil selamat setelah melompat ke laut sebelum helikopter terjatuh.
Discussion about this post